Lapak Terpecaya
Home » , , , , , , , , , » Ford Menghidupkan Truk Tonka

Ford Menghidupkan Truk Tonka

Ketika masih kanak-kanak, Anda pasti mengenal mainan mobil-mobilan atau diecast berbentuk dump truck dengan merk Tonka. Siapa sangka mainan ini ternyata benar-benar dihidupkan menjadi sebuah mobil sungguhan yang bisa dikendarai.
http://lapakterpecaya.blogspot.com/2015/04/ford-menghidupkan-truk-tonka.html

Siapa yang menghidupkan diecast ini menjadi sebuah mobil sungguhan? Ternyata produsen mobil Ford yang melakukannya. Ford memproduksi Truk dengan desain awal dari diecast truk Tonka berwarna kuning dan diberi nama F-750. Truk berwarna kuning ini dibuat khusus untuk dipamerkan dalam ajang NTEA Work Truck Show.

Truk F-750 ini memiliki mesin Power Stroke V8 diesel 6.7 liter yang mampu hasilkan tenaga 270hp. Ford juga akan mengembangkan truk dengan kekuatan 300hp sampai 330hp. Ford dan Tonka tampaknya memang serius menggarap F-750 dengan standar untuk truk berat pada umumnya.

F-750 Tonka dipamerkan di bagian major work truck dan commercial show. Pameran itu sendiri merupakan kerjasama antara Ford dan Funrise Toy Corp. yang merupakan produsen Tonka di bawah lisensi dari perusahaan Hasbro.

Sayangnya pihak Ford menyebutkan bahwa truk F-750 tak akan diproduksi massal, jadi para penggemar truk Tonka tak akan bisa memiliki mobil kesukaan mereka dalam ukuran yang lebih besar.

Menarik juga ya, jika ada diecast lain yang juga dihidupkan menjadi mobil sungguhan. Apalagi jika mobil yang dihidupkan tersebut memiliki bentuk unik dan jarang ada di pasaran.

Nah, apakah Anda juga salah satu pecinta diecast? Jika ya, lengkapi koleksi mainan Anda dengan berbelanja di Bukalapak.com. Ada beragam diecast disini. Selain itu, situs jual beli online ini juga menjual mainan anak lainnya dengan banyak pilihan dan harga terjangkau.

0 komentar:

Posting Komentar